Laga Kambing dengan Toyota Rush, Mobil Dinas Camat Hinai Ringsek

Editor: susilo author photo
Bagikan:
Komentar
Mobil korban yang ringsek dan Camat Hinai sesaat setelah kecelakaan.

PENGAWAL | HINAI - Mobil Dinas Camat Hinai, Toyota Avanza BK 227 P ringsek dibagian kanan depan sesaat setelah laga kambing dengan Toyota Rush BK 1547 RG di Jalan Umum Stabat - Tanung Pura, tepatnya di Desa Batu Melenggang, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Selasa (18/2/2020) sekira jam 08.30 WIB. Beruntung, kedua korban hanya mengalami cidera ringan di bagian kepala.

Peristiwa naas itu berawal saat mobil Toyota Rush dari arah Stabat menuju Tanjung Pura yang dikemudikan Kasubsi Pelaporan Lapas Narkotika Klas III Hinai yang diketahui bernama Erianto, hilang kendali.

Disaat bersamaan, mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Camat Hinai, M Nawawi SSTP MAP yang datang dari arah Tanjung Pura menuju Stabat, bertabrakan dengan mobil yang dikemudikan Erianto yang oleng ke bagian kanan jalan dari arah berlawanan.

Akibat kejadian tersebut, mobil yang dikemudikan Camat Hinai dan Kasubsi Pelaporan Lapas Narkotika Klas III Hinai mengalami ringsek di bagian kanan depan.

Masyarakat sekitar sempat berkerumun di dekat lokasi kejadian. Sementara, Camat dan Staf Lapas dibawa ke RS Putri Bidadari untuk mendapatkan pertolongan medis.

Camat Hinai, M Nawawi SSTP MAP melalui staf kecamatan saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa naas yang menimpa Camat Hinai. "Kepala pak Camat mengalami cidera ringan aja dan sedikit trauma tadi. Sekarang beliau sedang istirahat," beber staf kecamatan Hinai.

Sementara, Staf Lapas Narkotika Klas III Hinai juga membenarkan peristiwa naas yang menimpa rekan kerjanya. "Sukurlah tidak hanya luka ringan dan agak trauma tadi rekan kami. Sempat dirawat di RS Putri Bidadari tadi," ungkap staf Lapas Narkotika Klas III Hinai.

Terpisah, Kasat Lantas Polres Langkat, AKP Hendrik Fernandes Aritonang mengatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. "Kedua korban sempat dilarikan ke RS Putri Bidadari dan hanya mengalami luka ringan," ucap AKP Hendrik Fernandes Aritonang.

"Kedua mobil korban sudah kita amankan di Pos Lantas Polsek Hinai di simpang Pasar X Tanjung Beringin. Untuk sementara, korban belum bisa dimintai keterangan, karena masih trauma," pungkas AKP Hendrik Fernandes Aritonang. (Ahmad)
Baca Juga
Bagikan:
Pengawal.id:
Berita Terkini
Komentar

Terkini