PENGAWAL | GALANG - Dandim 0204/DS memimpin upacara pelepasan 21 personel yang memasuki masa persiapan pensiun (mpp) serta serah terima jabatan (sertijab) perwira di Makodim 0204/DS Jalan Galang Km 2, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Selasa (7/7/2020).
Jabatan Perwira yang diserahterimakan masing-masing Danramil 17/KTR dari Kapten Inf Salmon Sembiring (memasuki masa persiapan pensiun) kepada Kapten Inf Ramlan, Dan Unit Intel Kodim 0204/DS dari Lettu Inf Mhd Yasir Arif kepada Letda Kav Murfi Khairudin. PA Sandi Kodim 0204/DS. Letda Kav Rambang Edy Purwono.
Dalam amanatnya Dandim 0204/DS Letkol Kav Syamsul Arifin SE MTr (Han) mengucapkan banyak terima kasih atas dharma bhakti selama bertugas di Kodim 0204/DS. "Saya mengucapkan terima kasih atas dharma bhakti bapak-bapak sekalian dan ibu Persit selama bertugas di Kodim 0204/DS," ujar Dandim.
Dandim juga mengucapkan selamat bertugas kepada Kapten Inf Ramlan sebagai Danramil 17/KTR, Letda Kav Murvi sebagai Dan Unit Intel serta Letda Rambang sebagai Pa Sandi Kodim 0204/DS.
"Saya berharap kepada pejabat baru agar semakin giat dalam melaksnakan tugas dan jabatan. Tingkatkan dan semakin profesional dalam bekerja. Serta semangat dan solid di dalam melaksanakan tugas, jalin kerharmonisan sehingga menghasilkan kinerja yang optimal," ujar Dandim.
Melalui kesempatan tersebut, Dandim juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian para Babinsa atas kesuksesan dalam melaksanakan tugas. "Jaga kesehatan serta jaga keharmonisan antara keluaga besar Kodim 0204/DS. Jika ada kesulitan dan kendala jangan sungkan untuk berkoordinasi, karena kita adalah keluarga," harap Dandim.
Hadir pada kegiatan tersebut Dandim 0204/DS. Letkol Kav Syamsul Arifin.SE.MTr,Han, Kasdim 0204/DS Mayor Inf Toto Tryanto, Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS Ny. Vivi Syamsul Arifin, Danramil dan PA Staf Kodim 0204/DS, para pengurus pengurus dan anggota Persit Kodim 0204/DS serta personil Kodim 0204/DS.
Adapun nama personil yang memasuki masa persiapan pensiun Kapten Inf Salmon Sembiring, Peltu Mhd Sukri, Pelda Ali Anwar, Pelda Yhudie Herwansyah, Pelda Tamba Naibaho, Pelda Warsono, Pelda Tunggul Sitorus, Serka Sabarudin, Sertu Pryanto, Sertu Supranyoto, Sertu Syafri, Sertu Yahmin, Sertu Fauzan Munir, Sertu Jumino, Sertu Raja Daud Lingga, Serda Rubin Lumi, Serda Kusman, Serda Mariadi, Serda Kidan Yantono, Serda Heri Purnomo, Serda Miswan. (Siterdim 0204/DS)
Baca Juga