Diduga Gudang Amat Timbun BBM Bersubsidi

Editor: Tim Redaksi author photo
Bagikan:
Komentar


PENGAWAL.ID | MEDAN - Gudang siong minyak disebut-sebut milik wak Amat di Jalan Yos Sudarso Km 20, Gudang Kapur, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan tak tersentuh hukum, Sabtu (10/2/2024).

Gudang siong BBM tersebut diduga menjadi lokasi penimbunan minyak solar bersubsidi yang didapatkan dari SPBU kawasan Belawan. 

Bukan itu saja, informasi teranyar kalau solar bersubsidi didapat melalui lobi tingkat tinggi dengan para pemain BBM di Gabion Belawan. 

Bahkan selain lokasi mengumpulkan solar bersubsidi, gudang juga diduga mengolak minyak mentah dari kawasan Tanjung Pura Langkat.

Lokasi gudang siong juga dikhawatirkan akan menimbulkan kebakaran besar seperti yang terjadi di kawasan pipa minyak Pertamina di Bagan Deli Belawan. 

Diminta agar Ditreskrimsus Polda Sumut untuk segera menindak para penimbun solar bersubsidi itu.(chan) 



Baca Juga
Bagikan:
Pengawal.id:
Berita Terkini
Komentar

Terkini